21.11.10

Komunikasi dalam Organisasi

Komunikasi adalah proses penyampaian pesan, dimana dalam proses tersebut terdapat unsur - unsur komunikasi yang harus ada diantaranya adalah :
  • komunikator
  • media
  • message
  • komunikan
  • feedback
Komunikasi organisasi pada umumnya membahas tentang struktur dan fungsi organisasi, hubungan antara individual, dan individual dengan kelompok, dan kelompok dengan kelompok. Komunikasi organisasi diberi batasan sebagai arus pesan dalam suatu jaringan yang sifat dan hubungannya saling bergantung meliputi arus komunikasi vertikal dan horizontal.
Ada enam gaya komunikasi dalam organisasi (Steward L.Tubbs dan Sylvia Moss) .
  1. Gaya komunikasi mengendalikan
  2. Gaya komunikasi dua arah
  3. Gaya komunikasi terstruktur
  4. Gaya komunikasi dinamis
  5. Gaya komunikasi relinguishing
  6. Gaya komunikasi withdrawal.
Jadi yang dimaksud dengan komunikasi organisasi adalah pengiriman dan penerimaan pesan organisasi baik formal maupun informal dalam suatu organisasi (Wiryanto,2005).
Komunikasi Organisasi juga dapat didefinisikan sebagai pertunjukkan dan penafsiran pesan di antara unit-unit pada suatu organisasi dalam hubungan hierarki yag salling berhubungan satu dengan yangn lainnya.

Hambatan dalam komunikasi organisasi :
  • Hambatan teknis
Hambatan ini terjadi karena kurangnya fasilitas yang menunjang proses komuikasi tersebut.
Menurut Cruden dan Sherman dalam bukunya Personel Management, 1976. Jenis - jenis hambatan teknis pada komunikasi :
  1. Kurangnya informasi atau penjelasan
  2. Kurangnya keterampilan membaca
  3. Tidak ada rencana kerja atau prosedur yang jelas
  4. Pemilihan media yang kurang tepat.
  • Hambatan semantik
Hambatan ini terjadi dalam proses penyampaian karena kurang dimengertinya pesan oleh komunikan. Simbol - simbol yang digunakan pun harus dimengerti oleh komunikan agar maksud dan tujuan dapat terpenuhi.
  • Hambatan manusiawi
Hambatan ini terjadi karen adanya salah paham, perbedaan pendapat atau persepsi, perbedaan umur, perbedaan keadaan emosi, dan kemampuan atau ketidak mampuan pancaindera seseorang.

Referensi :
http://jihadi.staff.umm.ac.id/files/2010/01/2_komunikasi_organisasi.pdf
http://id.wikipedia.org/wiki/Komunikasi_organisasi#PROSES_KOMUNIKASI_ORGANISASI

0 comments:

Post a Comment

 

(c)2009 -s e n j a ~. Based in Wordpress by wpthemesfree Created by Templates for Blogger